Peran Media Sosial Instagram dalam Membangun Kesadaran Berdonasi di Dompet Dhuafa Cabang Sulawesi Selatan
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran media sosial Instagram dalam meningkatkan kesadaran berdonasi di kantor Dompet Dhuafa cabang Sulawesi Selatan. Dalam penelitian ini penulis menggunakan teori kesadaran diri untuk mengetahui bagaimana orang-orang berinteraksi meggunakan media sosial, menetapkan makna dari simbol yang telah di sampaikan dan akhirnya memutuskan untuk melakukan donasi di Dompet Dhuafa. metode yang digunakan adalah metode kualitatif, dalam penelitian ini penulis melibatkan donatur dari Dompet Dhuafa dan merupakan pengguna aktif Instagram menjadi informan dalam penelitian ini serta salah satu pengelolah media sosial Instagram @ddsulsel. Dalam hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adanya media sosial mempunyai dampak besar pada suatu lembaga yaitu: (1) Instagram menjadi saran interaksi antarlembaga dengan masyarakat untuk mengintroduksi program kerja serta mempublikasikan laporan, (2) Media sosial Instagram juga dapat meningkatkan kesadaran untuk menyalurkan donasi dan mengumpulkan dana melalui media sosial instagram